Rabu, 28 November 2007

Bisnis Content

isnis Content

Bisnis Content

Ada kajian menarik tentang Padi Net yang dikenal sebagai ISP, mereka membuat web development dengan nama Ayorek…. www.ayorek.com , sementara itu di Surabaya berdiri pula Berita Jatim www.beritajatim.com yang survive dan sukses. Radio Suara Surabaya pun membuat portal news www.suarasurabaya.net .

Ini menarik jika selama ini kita hanya mengenal Detik www.detik.com saja.

Ada apa gerangan ? apakah user internet memang sudah waktunya meningkat ? apakah internet sudah begitu murah dan mudahnya sehingga mereka berani membuat portal web yang notabene pengunjung mestinya dari kalangan end user biasa ?

Mari kita lihat dan selidiki bagaimana cara berinternet saat ini……..

Jika saya tidak punya laptop…maka saya ke warnet….harga warnet sekitar Rp 3 ribu sampai Rp 4 ribu per jam. Tetapi di daerah kampus ada paket malam Rp 2 ribu per jam.

Kalau punya uang lebih saya ke business centre hotel garden palace dengan biaya Rp 50 ribu untuk 3 jam. Ini agak mewah.

Kalau saya punya laptop atau PDA maka saya cari Wifi gratis….

Dimana ada Wifi gratis ? Di Café C di Wisma Dharmala Surabaya internet Wifi nya gratis….tapi anda mestinya di datangi waiters yang menawari anda pesan minum atau makan….harga minum paling murah Rp 20 ribu.

Di Café Telkom Tunjungan Plaza juga ada Wifi gratis….tapi tentu saja tidak gratis minum nya….

Bagaimana kalau agak mewah ? beli voucher Dnet Rp 20 ribu untuk 2 jam anda bisa pakai di wilayah Tunjungan Plaza, Pakuwon Trade Centre dan seluruh Café Excelso.

Di Galaxy Mall yang ada sepertinya Wifi dari Indosat, anda mesti beli dulu voucher nya di Indosat Kayoon.

Bagaimana kalau berinternet di rumah ?

Pakai saja Speedy ADSL dari Telkom, bahkan modem dipinjami, kalaupun tidak dipinjami harga modem rata rata hanya Rp 500 ribu, berlangganan dengan Rp 150 ribu perbulan dapat internet sepuasnya, akan tetapi dibatasi data transfer 1 GB. Saya kira cukup banyak, dengan perbandingan satu kali meng akses website www.klikbca.com misalnya anda menghabiskan 1 mb file. Padahal 1 GB itu 1000 MB, jadi seperti anda mengunjungi website 1000 kali. Banyak bukan ? kecuali jika anda maniac download film maka rasanya perlu tambah biaya Speedy memakai Rp 300 ribu per bulan untuk 2 GB atau seklian Rp 1 juta perbulan untuk tanpa batas.

Kalau berlangganan ISP Wireless ? wah investasi perangkat nya minimal Rp 2 juta. Belum bangun tower nya jika rumah anda tidak loss ke arah BTS mereka.

Bagaimana dengan Handphone ? Internet melalui handphone maksudnya.

Xplor atau pasca bayar dari XL ada paket internet sepuasnya hanya dengan Rp 200 ribu perbulan. Mobile-8 atau Fren ada paket Rp 250 ribu internet sepuasnya dengan data transfer 1GB. Starone CDMA Indosat ada paket Rp 150 ribu internet sepuasnya. Dengan data transfer 1 GB.

Bagaimana caranya ? cukup beli modem cdma atau yang gsm sekarang hanya Rp 800 ribu an di THR Mall, atau cara murah gunakan handphone Nokia 2280 dengan harga Rp 400 ribuan bekas dan kabel data CA-42 harga Rp 100 ribuan.

Anda bingung memilih ?

Sesuaikan kebutuhan…..jika anda sering di rumah…maka gunakan speedy….jika anda sering bergerak dan bawa laptop gunakan celluler handphone atau siapkan beli voucher Wifi.

Maka itu sebabnya banyak bermunculan portal web. Jika di tahun 2000 booming DotCom lalu loyo…karena belum masanya….di mana dial up masih mahal.

Sekarang internet murah mudah.

Ada pertanyaan berikut jika ingin ber internet di daerah ?

Pakai VSAT DVB RCS Indosat hanya Rp 4,5 juta per bulan dapat 256 kbps……Lintas Arta juga ada produk murah Rp 3,8 juta dapat 512 kbps …. Perangkat dipinjami asal kontrak 1 tahun.